Embung Sumurgenuk Memanas! Mancing Mania Jadi Ajang Reuni Rasa dan Tawa
Sumurgenuk, TRaCKernews.online – Minggu (06/04/2025). Suasana penuh keakraban dan canda tawa mewarnai pagi Ahad di Embung Sumurgenuk, Desa Sumurgenuk. Agenda tahunan bertajuk Mancing Mania kembali digelar pukul 07.00 WIB, khusus untuk warga Ploro dan komunitas lokal seperti Paguyuban Konco Kumpul Community dan AKM Community.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yang biasanya dilaksanakan saat bulan puasa sebagai penantian waktu berbuka, tahun ini kegiatan digelar setelah lebaran. Hal ini atas inisiatif para pemuda perantauan yang belum kembali ke tempat kerja mereka, sehingga bisa memanfaatkan waktu berkumpul bersama sahabat lama, melepas rindu, dan mempererat tali persaudaraan sambil memancing.
Embung Sumurgenuk yang selama ini menjadi penampungan air untuk irigasi sawah warga, dimanfaatkan lebih optimal dengan penebaran bibit ikan seperti mujaer dan tombro oleh para pemuda-pemudi desa.
“Daripada embung kosong menunggu jadwal irigasi, lebih baik diisi ikan. Nanti pas pengairan sawah dimulai, ikannya juga sudah besar dan bisa dimanfaatkan,” ujar salah satu pemuda inisiator kegiatan yang enggan disebutkan namanya.
Tahun sebelumnya, acara ini terbuka untuk umum dengan biaya pendaftaran Rp10.000 bagi warga lokal dan Rp50.000 untuk peserta dari luar desa. Namun kali ini, mancing mania difokuskan untuk masyarakat setempat sebagai bentuk penguatan komunitas dan kekompakan warga.
Seluruh dana hasil kegiatan dikelola langsung oleh Karang Taruna Desa Sumurgenuk untuk mendukung program-program pemuda ke depan. Selain sebagai ajang hiburan, acara ini juga menjadi bentuk gotong royong dan solidaritas warga dalam menjaga ekosistem embung sekaligus mempererat hubungan sosial di tengah kesibukan masing-masing.
(Achwan)
Editor : Adytia Damar
Posting Komentar